Sunday 12 June 2016

Tips Bicarakan Masa Depan dengan Pasangan

www.kertasputih.tkSetiap orang berpasangan pasti ingin hubungannya berlanjut ke tahap yang lebih serius. Seperti dua orang berpacaran, pasti ingin menikah.
Membicarakan masa depan dengan pasangan bukan lah hal mudah dilakukan bagi sebagian orang dan selalu menjadi tantangan tersendiri bagi setiap pasangan. ada yang terhambat karena rasa malu, atau tidak adanya keseriusan di dalam hubungan itu sendiri.
berikut beberapa tips yang dapat membantu anda membicarakan masa depan dengan pasangan.

Singkirkan rutinitas sejenak
Sekalipun anda dan pasangan telah menikah, namun masing-masing pasti memiliki rutinitas tersendiri. Rutinitas inilah yang membuat hubungan anda dengan pasangan menjadi renggang. kurangnya komunikasi akan terjadi karena masing-masing dari anda sibuk dengan rutinitas masing-masing.
Kuncinya adalah beristirahat dari rutinitas sejenak. Jika bukan pasangan anda yang memulai, anda dapat melakukannya terlebih dahulu. Katakan padanya bahwa anda sangat merindukannya dan ingin hubungan yang lebih intim seperti sebelumnya, tanpa ada gangguan apapun. Lebih baik jika pasangan merasakan hal yang sama. Buatlah rencana untuk makan malam romantis sederhana, sehingga Anda dan pasangan benar-benar memiliki waktu berdua.

Mulai dengan segala hal positif
Anda dan pasangan dapat memulainya dengan obrolan ringan. Jika Anda sudah merasa santai, peluk pasangan dan katakan beberapa kalimat romantis. Tidak ada drama, tidak ada keburukan, dan kecurangan. Yang ada, Anda menempatkan pasangan dalam posisi sebagai orang yang benar-benar Anda cintai.

Genggam tangannya
 Menggenggam tangan merupakan sebuah aksi sederhana, namun hal ini menghubungkan dua orang secara langsung, memberikan masing-masing orang perasaan dicintai, nyaman, koneksi, dan kedekatan. Jadi, raih tangan pasangan Anda dan genggam seperti anda sedang mengatakan sesuatu.

Bicara dari hati
Tidak ada yang dapat disalahkan ketika seseorang berbicara dari hati, daripada dengan kemarahan atau rasa sakit. Bicarakan dari hati kepada pasangan apa yang benar-benar Anda inginkan, biarkan ia tahu, dan merencanakannya bersama Anda. Tentunya, dengan aksi yang nyata. Selanjutnya adalah tanyakan kepadanya hal yang sama, tentang apa yang ia inginkan. Jika Anda dan pasangan memiliki keinginan yang sama, maka berbahagialah dan tunjukan padanya betapa Anda mencintainya.

Berada di waktu ini
Jika hubungan Anda dan pasangan berjalan dengan baik, maka hanya satu hal yang harus Anda sadari, yaitu untuk berada di waktu ini. Jangan terlalu banyak ekspektasi dan harapan, karena hal tersebut dapat menyakitkan. Persiapkan diri untuk hal-hal yang masih tidak pasti di masa depan, rencanakan dengan matang setiap halnya, dan lakukanlah.

Ambil keputusan
Di samping semua hal yang telah dipaparkan di atas, jika Anda dan pasangan belum menikah, dan ia tampak tidak ingin berkomitmen dengan Anda, maka semua ada di tangan Anda. Apakah hubungan ini ingin terus dipertahankan dengan berusaha membujuk pasangan untuk lebih serius, atau sebaliknya, tinggalkan ia dan mulailah untuk hidup yang baru dan bahagia.

No comments:

Post a Comment